Menu

Mode Gelap
Semarak FTJ 2023, BPKD Halbar Gelar Lomba Dayung Wakil Bupati Menyerahkan Uang Saku JCH Halbar Wakil Bupati Resmi Melepaskan 72 CJH Halbar Pekan Ini 72 Cjh Halbar di Berangkatkan Pemda Halbar MoU dengan BSSN. Sekda : Ini Upaya Transformasi Digital

Pemerintahan · 24 Okt 2023 14:11 WIB ·

Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Resmi Menyerahkan Rumah Susun ke Pemkab Halbar


 Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Resmi Menyerahkan Rumah Susun ke Pemkab Halbar Perbesar

JAILOLO, Opsinews.com – Balai pelaksana penyediaan perumahan Maluku-Maluku Utara resmi menyerahkan rumah susun hunian Asn yang berada di Desa Acango, Kecamatan Jailolo ke Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat.

Penyerahan tersebut bertempat di ruang rapat kantor Bupati Kabupaten Halmahera Barat. Selasa, (24/10/2023). Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni Pither Pakabu, ST., M.Si selaku Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku – Maluku utara, Bupati Kabupaten Halmahera Barat atau yang di wakili oleh Asisten II Setda Halbar, Kepala Dlh Halmahera barat serta jajaran OPD lainnya.

Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan Maluku-Maluku Utara, Pither Pakabu mengatakan bahwa, kunjungan tersebut guna untuk kegiatan serah terima rumah susun hunian ASN ke Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat.

“Selain menyerahkan, kita juga melakukan monitoring kegiatan Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS),” ungkap, Pither.

Ia menambahkan, selain BSPS. Halmahera Barat juga mendapatkan bantuan berupa rumah susun STPK Banau 2 lantai, rusunawa Polres Halbar serta rumah susun khusus nelayan di kecamatan Ibu selatan sebanyak 55 unit.

“Kami berharap bantuan infrastruktur ini dapat dimanfaatkan oleh penghuni rumah susun dan rumah khusus serta rumah tidak layak huni ditingkatkan menjadi rumah layak huni. Guna dapat dimanfaatkan untuk kepentingan masyarakat di Kabupaten Halmahera Barat,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Halbar, Adrizal hena menyampaikan terimakasih atas penyerahan rumah susun hunian Asn ke Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat.

“Secara pribadi dan pemerintah mengapresiasi kepada pihak balai yang telah menyerahkan rumah susun hunian asn pasca di rehabilitasi pada beberapa bulan lalu,” katanya.

Ia menambahkan, setelah penyerahan ini.  Kita (DLH) bakal membentuk panitia pengelola, mengingat sebagian kamar sudah terisi sebanyak 74 dari 90 kamar dan masih tersedia 16 kamar. Namun, masih ada beberapa persyaratan-persyaratan yang harus kami penuhi.

“Sesudah penyerahan, kita bakal berupaya untuk dapat mengelola secara baik guna bisa membentuk pengelolaan yang mandiri. Serta berkomitmen bersama Kementerian/Balai untuk memenuhi tahapan lainnya, salah satunya adalah hasil Pendapatan Asli Daerah (PAD),” harapnya.

Bukan hanya itu, lanjut Adrizal serah terima Aset rumah susun hunian Asn ini full dikelola oleh Pemkab Halbar, guna dapat menghasilkan biaya operasional rumah susun hunian Asn tersebut. jelasnya.

“Rumah Susun hunian Asn yang akan mulai dikelola Pemkab Halbar ini, ditempatkan untuk PNS Pemkab Halbar dengan bayaran sesuai dengan Permen. Namun, ia tidak dapat menyebut nilai bayaran dalam setiap bulan bagi PNS yang bermukim di rumah tersebut,”tandasnya.

Sedangkan, Bupati Kabupaten Halmahera Barat atau yang di wakili Asisten II Setda Halbar menyampaikan terimakasih atas penyerahan rumah susun hunian Asn. Mengingat rusunawa ini sangat penting dan bermanfaat bagi kita Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat.

“Sebab hampir semua penghuni rumah susun hunian Asn merupakan dari kalangan Asn,” harapnya.

Artikel ini telah dibaca 39 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tunjukkan Kepedulian Nyata, IAI Halmahera Barat Menyalurkan Bantuan Kemanusiaan

11 Januari 2026 - 00:28 WIB

Insentif Belum Terbayar, Perangkat Desa Tagea Kecam Kinerja Camat & Kadis DPMPD

9 Januari 2026 - 22:48 WIB

Dilanda Cuaca Ekstrem, Banjir dan Tanah Longsor Rusaki Rumah Warga Di Halmahera Barat

7 Januari 2026 - 04:16 WIB

Berdasarkan Bukti, Kepala Desa Tagea Resmi di Berhentikan

2 Januari 2026 - 09:57 WIB

Disambut Hangat Warga, Bupati Halsel Resmi Masjid Al- ITQIAI Saketa

2 Januari 2026 - 06:49 WIB

Warga Desak DPMPD Halmahera Selatan Percepat Nonaktifkan Kepala Desa Tagea

30 Desember 2025 - 14:53 WIB

Trending di Pemerintahan