Menu

Mode Gelap
Semarak FTJ 2023, BPKD Halbar Gelar Lomba Dayung Wakil Bupati Menyerahkan Uang Saku JCH Halbar Wakil Bupati Resmi Melepaskan 72 CJH Halbar Pekan Ini 72 Cjh Halbar di Berangkatkan Pemda Halbar MoU dengan BSSN. Sekda : Ini Upaya Transformasi Digital

Pemerintahan · 29 Jan 2024 15:36 WIB ·

Bupati Halbar Tegaskan Dinas PUPR & Penyedia Kembalikan Kerugian Negara


 Bupati Halbar Tegaskan Dinas PUPR & Penyedia Kembalikan Kerugian Negara Perbesar

JAILOLO, Opsinews.com – Bupati Halmahera Barat, Maluku Utara, James Uang menegaskan kepada Dinas PUPR dan penyedia harus bertanggungjawab atas pengembalian kerugian negara, sesuai rekomendasi dalam laporan pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Maluku Utara.

Temuan BPK itu, berdasarkan laporan keuangan Pemkab Halmahera Barat tahun 2022.

“Kalau temuannya BPK di Dinas PUPR , berarti dinas terkait dan penyedia harus bertanggungjawab atas kerugian negara dan harus dikembalikan ke kas daerah, sesuai rekomendasi tersebut,” tegas James saat ditemui awak media, Senin, 29 Januari 2024.

Menurut James, waktu pengembalian kerugian negara selama 6 bulan. Apabila tidak dilakukan, maka proses hukum harus ditegakkan.

“Ada waktu yang diberikan kepada dinas terkait dan penyedia, yakni selama 6 bulan. Itu juga ada mekanismenya yang diatur. Jadi kalau belum lagi, berarti ada langkah proses hukum,” ucapnya.

Terpisah, Kepala Dinas PUPR Faris Hi. Abdulbar menjelaskan, untuk temuan BPK itu, pihaknya telah menindaklanjuti tetapi tidak mengetahui secara pasti, karena setiap pengembalian langsung ke Inspektorat.

“Karena ada berapa persen yang telah dikembalikan penyedia atau pihak ketiga itu, langsung ke Inspektorat. Jadi nanti tanya saja ke Inspektorat rinciannya,” singkatnya.

Sekadar diketahui, ada 16 potensi kerugian negara dalam LHP Pemkab Halbar tahun 2022 dengan nilai cukup fantastis. Sejumlah proyek yang dikerjakan menggunakan anggaran DAU PEN, bermasalah pada volume dan ketidaksesuain spesifikasi pembuatan jalan.

Di antaranya hotmix ruas jalan Ibu-Togorebatua, peningkatan urpil tanah ke aspal di Ibu-Naga, hotmix ruas jalan Jailolo-Goal, jalan aspal kota Sahu, hotmix Bukumatiti-Tuada, peningkatan jalan tanah ke aspal ruas Matui-Tataleka, peningkatan jalan urpil ke aspal ruas dalam kota Kedi.

Peningkatan jalan tanah ke lapen Desa Gamlamo di Kecamatan Jailolo, peningkatan jalan tanah ke lapen Desa Marimabati, pembangunan jalan desa strategis ruas jalan Gamsungi Kecamatan Sahu Timur, hotmix dalam kota Jailolo Selatan, hotmix Gam Ici-Tobaol dan pekerjaan lainnya.

Artikel ini telah dibaca 13 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Tunjukkan Kepedulian Nyata, IAI Halmahera Barat Menyalurkan Bantuan Kemanusiaan

11 Januari 2026 - 00:28 WIB

Insentif Belum Terbayar, Perangkat Desa Tagea Kecam Kinerja Camat & Kadis DPMPD

9 Januari 2026 - 22:48 WIB

Dilanda Cuaca Ekstrem, Banjir dan Tanah Longsor Rusaki Rumah Warga Di Halmahera Barat

7 Januari 2026 - 04:16 WIB

Berdasarkan Bukti, Kepala Desa Tagea Resmi di Berhentikan

2 Januari 2026 - 09:57 WIB

Disambut Hangat Warga, Bupati Halsel Resmi Masjid Al- ITQIAI Saketa

2 Januari 2026 - 06:49 WIB

Warga Desak DPMPD Halmahera Selatan Percepat Nonaktifkan Kepala Desa Tagea

30 Desember 2025 - 14:53 WIB

Trending di Pemerintahan