MABA, Opsinews.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Halmahera Timur (Haltim) Provinsi Maluku Utara, meminta Disperindagkop melakukan pendekatan serta sosialiasi terhadap para pedagang, untuk pengaktifan pasar yang tidak ditempati pedagang.
Pasalnya Dari 22 pasar yang dibangun namun yang digunakan hanya 4 pasar.
Ketua Komisi II DPRD Haltim, Mursid Amalan mengatakan, dengan melihat sejumlah pasar yang belum difungsikan, tentunya dari pemerintah dalam hal ini Dinas terkait agar dapat melakukan pendekat-pendekatan ke pemerintah desa maupun para pelaku pasar.
“Jadi ini perlu ada ketegasan dari Pemerintah, serta ada sosialisasi ke pemerintah desa maupun pelaku pasar, sehingga para pedagang secara keseluruhan diakomudir,” katanya.
Mursid bilang, dengan adanya fasilitas yang sudah disediakan, tentunya untuk memperdayakan masyarakat desa, agar pemutaran ekonomi bisa bergerak, tetapi lain sisi pasti ada keterbatasan pada para pelaku pasar, sehingga fasilitas yang sudah disediakan belum dimanfaatkan.
“Soal fisiknya, pemerintah sudah sediakan. Tetapi yang melakukan kegiatan dipasar ini adalah para pelaku pasar. Karena seperti di Desa Batu Raja, bangunannya sudah ada setelah Disperindagkop sudah melakukan koordinasi dengan pemerintah dan pelaku pasar, akan tetapi para pelaku pasar ini tidak menempati fasilitas yang sudah ada,” tandasnya
Sehingga itu, lanjut Mursid, dalam perencanaan-perencanaan selanjutnya, sudah harus dipikirkan Pemerintah untuk mengakomudir para pelaku pasar, yang pertama pemerintah harus secara persuasive guna memanfaatkan semua pasar. Kalupun hal tersebut tidak berhasil maka harus ada langkah-langkah tegas.
“Yang menjadi masalah ini karena belum ada ketegasan dari Dinas terkait, sehingga itu perlu untuk ada ketegasan. Sehingga pedagang, selain mengikuti keinginan pedagang juga harus mengikuti ketegasan yang yang dilakukan oleh Dinas itu sendiri,” tandasnya.
Mursid menambahkan, persoalan tersebut masih butuh kerjasama maupun komunikasi yang intensif, sehingga para pelaku pasar bisa menerima dan memanfaatkan pasar yang ada, apalagi berdagang itu untuk mencari keuntungan. Maka dari selain menyediakan bangunan pasar, harus disertai dengan fasilitas pendukung, seperti akses jalan dan fasilitas pendukung lainya. Agar pedagang maupun pembeli juga merasa nyaman.
Penulis : Ris
Editor : Nano